
Bogor yang dijuluki sebagai kota hujan ini memiliki beribu keindahan. Sederat pesona menawan bisa kamu temukan di kota berhawa sejuk ini. Bukan cuma kawasan puncaknya yang menarik dikunjungi, masih ada banyak tempat wisata lain di Bogor yang tak kalah menarik. Bila kamu ingin menghabiskan waktu liburan di Bogor, berikut 5 tempat wisata bogor yang instagramable yang bisa kamu kunjungi. Simak, yuk!
1. Paralayang Bukit Gantole Puncak
Objek wisata Bogor yang satu ini cocok banget untuk pecinta olahraga ekstrem. Paralayang Bukit Gantole beralamat di Jalan Raya Puncak Km 87, Bukit Paralayang, Puncak. Bila berminat menikmati wisata dan olahraga yang memacu adrenalin ini, pengunjung dipatok biaya Rp 450 ribu untuk WNI, dan Rp 550 ribu bagi wisatawan asing, sudah termasuk asuransi. Nantinya pengunjung bisa terbang dari ketinggian Puncak Bogor selama 10 menit. Selain melakukan paragliding, pengunjung juga bisa bersantai menikmati pemandangan kota Bogor dari ketinggian dan berburu swafoto yang kece.
2. Highland Park Resort
Kini, tak perlu jauh jauh ke luar negeri untuk menikmati keindahan Mongolia. Karena, di Bogor telah hadir The Highland Park Resort yang menyajikan pemandangan cantik ala Mongolia. Di resort ini, kamu bisa merasakan sensasi berkemah dengan fasilitas yang mewah. Setiap kamar yang disediakan berbentuk tenda kerucut yang disusun dengan rapi secara berjajar. Meski terlihat seperti sebuah tenda, kamu tak perlu khawatir ketika hujan datang. Pasalnya bangunan kamar atau tenda ini menggunakan bahan dasar tembok yang kokoh. Bangunannya pun dibuat permanen sehingga aman ketika menginap di sana.
3. Penangkaran Rusa Giri Jaya Cariu Bogor
Penangkaran Rusa Cariu Bogor merupakan sebuah taman rekreasi yang cukup unik. Di sini pengunjung tidak hanya bisa melihat puluhan rusa, tetapi juga bisa berinteraksi langsung, lho. Pengunjung diperbolehkan membawa sayur untuk makanan rusa dari rumah atau membelinya di tempat. Rusa-rusa ini biasanya diberi makan ubi atau kacang panjang. Karena sifatnya yang tenang dan jinak, rusa yang ada di sini sangat aman untuk dijadikan teman berfoto bersama. Tak jarang pula tempat penangkaran ini dijadikan sebagai lokasi untuk foto pre-wedding. Dengan nuansa alam yang masih asri, Penangkaran Rusa Cariu Bogor ini sangat cocok sebagai tempat rekreasi keluarga dan anak-anak.
4. Puncak Lalana
Puncak Lalana merupakan sebuah puncak dari Gunung Kapur yang lokasinya terletak di Desa Cibadak, Kecamatan Ciampea, Bogor, Jawa Barat. Puncak Lalana mempunyai ketinggian 378 meter di atas permukaan laut, sehingga sangat cocok untuk pendaki pemula yang ingin merasakan serunya hiking. Meski tidak terlalu tinggi, jangan lupa kenakan pakaian kasual dan jaket agar tetap hangat. Setibanya di puncak, kamu akan disuguhkan pemandangan alam sekitar bukit maupun kota-kota kecil dari kejauhan. Kamu bisa datang ke Puncak Lalana kapan saja, terutama pada malam hari ketika lampu-lampu di kota tampak gemerlapan.
5. Curug Balong Endah
Curug Balong Endah sudah dibuka untuk umum sejak tahun 2016.Meski sudah lama dibuka, tapi hingga saat ini, tempat ini tak pernah sepi pengunjung.Selain lokasinya yang tak jauh dari Jabodetabek, Curug Balong Endah menawarkan sensasi berlibur yang menenangkan hati dan tubuh. Tempat wisata ini termasuk dalam kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak (TNGHS). Ditambah lagi, Curug Balong Endah berada di bawah lereng Gunung Salak sebelah barat laut dengan ketinggian sekitar 900 meter di atas permukaan laut. Maka, tak heran kalau udara di sini masih segar dan sejuk
Bogor memang istimewa dengan segala pesona dan tempat wisatanya. Itu dia 5 tempat wisata di Bogor yang bisa menjadi rekomendasi liburan bagi kamu. Selamat berlibur!